"Ada banyak hal yang ingin kusampaikan padanya. Tapi, hanya dengan satu senyuman seperti itu semuanya jadi tidak penting lagi." Naoto Yanagi, peroleh predikat "karakter ingin dipuk-puk" sedunia perkomikan..
.
#LastGame // #ShinobuAmano // Penerbit M&C // 2014-2017 (Indonesia) // 1-11 Volume (Tamat)
⭐⭐⭐⭐🌟
.
.
selamat septembeeeer~~~
sebenernya komik ini ikut bacaan agustus, tapi karena kemarin aku lupa update jadi ya sudah deh hehe
.
.
komik ini adalah komik dengan karakter paling kasihan yang pernah ada, bukan karena ceritanya menyedihkan. no, no. bukan karena dia punya penyakit. no, no. tapi karena dia bertepuk sebelah tangan selama 10 tahun! dan selama 10 tahun itu dia selalu manis, selalu pengertian, selalu memusatkan dirinya kepada satu cewek, eh ceweknya selama 10 tahun itu juga gagal paham! puk puk yanagii.
.
.
.
serius waktu baca ini, aku udah kaya temennya yanagi banget. satu sisi aku kasihan dengan ketidakpekaan kujo akan perasaannya yang buseeeet semua orang itu tauuu! serius karakter cewek di sini itu bener-bener cewek paling polos sedunia perkomikan! daaan, sebagai teman yanagi yang baik aku tak berhenti menertawakan nasibnya dari volume 1-11. teman yang baik kan akuu 😆
.
.
bisa kalian bayangkan gak gengs, ada seorang pangeran, udah kaya, pinter, cakep, baik, perhatian terkenal, cewek-cewek pada ngantre untuk dapetin dia eeeh dianya jatuh cinta setengah mampus sama cewek yang caktiknya B aja, seleranya kampungan, gak peka, gak peduli dengan banyak hal. itulah kisah menyedihkan sang pangeran, Naoto Yanagi di komik ini. jatuh cinta setengah mampus sama Mikoto Kujo 😂
.
.
waktu baca komik ini, temen-temen dijamin gak bakal berhenti ketawa, ingin puk-puk Yanagi, kadang juga mesem-mesem, kadang bisa ingin nampol yanagi juga. aduuuh berkali-kali baca masiiiih aja aku ingin puk-puk yanagi hahaha. sampai jumpa lagi yanagi, jangan cengeng waktu mabuk 😘
.
.
"Apa rasa sakit di dada ini akan menjadi kenangan yang aku rindukan, ya?" - Kei Souma.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar